Program Pengayaan Kelas VI SD/MI- Program pengayaan merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan prestasi belajar siswa khususnya kelas VI untuk menghadapi UN/US. Di bawah ini witting day berikan salah satu contoh
Program Pengayaan Kelas VI SD/MI untuk anda yang membutuhkannya.
BAB I
PENDAHULUAN
A. Dasar Penyusunan Program Pengayaan Mata Pelajaran
Program pengayaan merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan prestasi UN/US. Adapun yang menjadi dasar penyusunan Program Pengayaan siswa kelas VI Tahun Pelajaran 2012-2013 pada SDN xxxxxxxxxxx adalah sebagai berikut :
- Undang-undang No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikaan Nasional
- Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan.
- Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2012-2013 tentang Jadwal Pelaksanaan Kegiatan Pengayaan kelas VI
- Instruksi dari Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan xxxxxxxxxxx serta arahan dari pengawas TK/SD wilayah xxxxxxxxxxx .
B. Tujuan Penyusunan Program
Tujuan yang hendak dicapai dalam pelaksanaan kegiatan pengayaan kelas VI Tahun Pelajaran 2012-2013 ini adalah sebagai berikut:
- Meningkatkan penertiban administrasi kegiatan pengayaan siswa kelas VI tahun pelajaran 2012-2013
- Meningkatkan prestasi UN/US
- Mengoptimalkan proses belajar mengajar perbaikan nilai hasil Ujian Akhir Sekolah Bersetandar Nasional yang lebih baik.
- Memotivasi minat belajar siswa agar lebih rajin dan giat belajar.
C. Ruang Lingkup Penyusunan Program
Program pengayaan siswa kelas VI ini merupakan pedoman pelaksanaan kegiatan menjelang pelaksanaan UN/US. Adapun ruang lingkup penyusunan program ini menyangkut hal-hal sebagai berikut:
- Dasar penyusunan
- Tujuan
- Ruang lingkup
- Waktu dan tempat
- Peserta pengayaan
- Penyaji materi
- Jadwal kegiatan
- Pembiayaan
BAB II
RENCANA KEGIATAN
A. Waktu dan Tempat
Sebagai tindak lanjut pelaksanaan program pengayaan siswa kelas VI, langkah pertama diadakan pembahasan ketentuan-ketentuan secara umum pelaksanaan pengayaan siswa kelas VI pada rapat dewan guru tanggal 30 Januari 2013 dan menghasilkan keputusan sebagai berikut:
1. Ketua pelaksana adalah kepala SDN xxxxxxxxxxx
2. Penyaji materi adalah guru-guru SDN xxxxxxxxxxx
3. Tempat kegiatan pengayaan di SDN xxxxxxxxxxx
4. Kegiatan pengayaan dilaksanakan diluar jam sekolah
5. Jadwal kegiatan dimulai pukul 12.30 sampai dengan 14.30 (2 Jam)
6. Pelaksanaan kegiatan setiap hari Senin s/d Kamis sejak tanggal 4 Februari 2013 s/d 27 April 2013.
7. Mata pelajaran yang disampikan adalah mata pelajaran yang di UN/US kan tulis.
8. Setiap mata pelajaran mencakup materi kelas 4,5 dan 6
B. Peserta Pengayaan
Peserta pengayaan adalah murid kelas VI yang terdaftar untuk mengikuti UN/US tahun pelajaran 2012/2013 berjumlah xxxx orang terdiri dari laki-laki xxxxx orang dan perempuan xxxxxx orang.
C. Penyaji Materi
1. Mata pelajaran yang di UN kan
- Matematika : xxxxxxxxxxx , A.Ma.Pd
- IPA : xxxxxxxxxxx , S.Pd
- Bahasa Indonesia : xxxxxxxxxxx S.Pd.I
2. Mata pelajaran yang di US tuliskan
- IPS : xxxxxxxxxxx , S.Pd.I
- PKn : xxxxxxxxxxx , S.Pd.SD
- Agama : xxxxxxxxxxx , S.Pd.I
D. Rencana Pembiayaan
Untuk rencana pembiayaan tergantung anggaran dan kebutuhan sekolah masing-masing
BAB IV
PENUTUP
Alhamdulillah program kegiatan pengayaan kelas VI tahun pelajaran 2012-2013 telah tersusun. Diharapkan dalam pelaksanaannya bisa berjalan dengan tertib, lancar, aman dan berhasil dengan baik sesuai dengan tujuan yang diinginkan.
Semua kegiatan baik yang menyangkut teknis pelaksanaan dan pembiayaan senantiasa mempertimbangkan kondisi yang ada baik menyangkut ketenagaan, pembiayaan dan dilaksanakan atas dasar hasil musyawarah mufakat.
Suksesnya kegiatan pengayaan kelas VI tahun pelajaran 2012-2013 diperlukan rasa tanggungjawab yang tinggi dari semua guru yang terlibat dan juga diperlukan motivasi dan dukungan dari semua pihak.
Akhirnya kami memohon hanya kepada Alloh SWT, semoga dalam melaksanakan kegiatan pengayaan ini kita semua diberikan kesabaran, kekuatan serta mendapat taufik dan hidayah dari Alloh SWT. Amiin.